Banyaknya peluang yang gagal dihasilkan oleh pemain Arema tak lantas menyurutkan semangat mereka untuk terus berusaha menjebol gawang Persita Tangerang, terbukti dengan sepak-an dari El Loco, sebutan bagi Christian Gonzales di menit 44 sebelum babak pertama berakhir. Arema akhirnya berhasil meraih kemenangan 1-0 melawan Persita Tangerang sore kemarin. Seperti itulah yang diharapkan seluruh masyarakat Malang khususnya warga Kabupaten Malang yang dipelopori oleh Bupati Malang H. Rendra Kresna yang mengadakan acara Nobar (Nonton Bareng) di Pendopo Agung Kabupaten Malang, hari Minggu kemarin (31/3).
Tak habis-habisnya dukungan maksimal dari supporter Aremania maupun Aremanita yang turut bersorak di Stadion Mashud Wisnusaputra, Kuningan Jakarta. Tak jauh beda dengan dukungan yang diberikan para supporter yang berada di pendopo cukup meriah apalagi dengan banyaknya peluang-peluang gol menjebol gawang lawan yang meleset membuat para penonton semakin menyemarakkan acara nobar tersebut. Dalam acara nobar di pendopo di hibur juga oleh band Can A Rock yang mengalunkan lagu andalan mereka.
Menurut salah satu penonton dalam acara nobar tersebut, yang paling penting tetap satu jiwa sebagaimana icon Arema Indonesia untuk tetap menjalin kebersamaan sesama masyarakat Malang meskipun tidak bisa datang ke Stadion Kuningan untuk mendukung tim kesayangannya itu secara langsung. Hal tersebut juga dijelaskan oleh Bupati Malang H. Rendra Kresna mengingat supporter Arema merupakan supporter yang dinilai bagus dan mampu membuat bangga disaat tim Arema dalam kondisi apapun. “Menang atau kalah sudah biasa dalam permainan, yang penting tetap satu jiwa Arema”, terang orang nomer 1 di Kabupaten Malang tersebut.